Cara Membuat Pupuk Dasar Untuk Tanaman

Cara membuat pupuk dasar untuk tanaman. Mari kita mulai membuat pupuk dasar sendiri dengan bahan-bahan organik yang tersedia di lingkungan kita.

Kembali ke filosofi alam “Do as nature does”. Lakukan seperti apa yang dilakukan alam. Tirulah bagaimana alam mempraktekan sendiri cara mencukupi kebutuhan nutrisi bagi tanaman yang tumbuh di tanah.

Alam yang dimaksud adalah pepohonan yang tumbuh dan hidup di alam liar. Pepohonan yang tumbuh pada hutan liar dan pegunungan tersebut benar-benar mengandalkan nutrisi yang tersedia dari alam. Pepohonan tidak mengandalkan bahan pupuk dasar dari lingkungan luar. Nutrisi tersebut 100% tersedia secara mandiri tanpa campur tangan manusia.

Cara membuat pupuk dasar untuk tanaman

 

Metode pemupukan dasar dalam pertanian organik adalah fokus pada meniru bagaimana cara alam mencukupi kebutuhannya nutrisinya sendiri. Apabila sudah tahu apa saja bahannya, maka tinggal diduplikasi.

Adapun bahan/biomassa untuk pembuatan pupuk dasar adalah:

  1. Crop residue atau yang dikenal dengan limbah sisa tanaman itu sendiri. Dapat berupa daun, buah, serbuk gergaji. 
  2. Grass atau rumput. Termasuk dalam hal ini adalah rumput liar dan rumput yang dibudidayakan, dan semua jenis tanaman cover crop atau tanaman penutup lainnya 
  3. Herbivorous livestock manure atau kotoran ternak herbivora. Dalam hal ini adalah sapi, kambing, kerbau, kuda, dan lain-lain. Kotoran juga dapat diperoleh dari unggas seperti bebek, ayam, angsa, dan sejenisnya.

Upaya yang dilakukan adalah dengan tidak mengandalkan pupuk dari luar, dalam hal ini adalah pupuk kimia buatan ataupun pupuk hasil penambangan dari alam.

  1. Mengoptimalkan penanaman tanaman penutup di sela-sela tanaman utama. Tanaman ini dapat berupa tanaman tumpang sari. Tujuannya selain untuk mendapatkan hasil panennya, juga bisa dipakai untuk bahan kompos. 
  2. Memanfaatkan limbah sisa tanaman dan menjadikannya kompos
  3. Menggunakan limbah kotoran ternak hewan peliharaan

Cara pembuatan komposnya sendiri dapat dibaca pada tautan berikut ini >> Cara Membuat Pupuk Kompos.

Limbah yang telah dikomposkan akan lebih mudah diserap oleh tanaman. Bisa dikatakan ini adalah nutrisi siap jadi yang dapat diserap tumbuhan dengan mudah. Berbeda dengan bahan yang belum dikomposkan, maka sifatnya akan lebih lama diserap tumbuhan. Bahkan pada kasus tertentu, apabila kotoran hewan ternak langsung diaplikasikan ke tanaman maka bisa bersifat panas dan bahkan membunuh tanaman utama.

Rahasia di alam ini dapat dengan mudah kita tiru dan aplikasikan ke tanaman yang ada di sekitar kita. Semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Cara Membuat Pupuk Dasar Untuk Tanaman"